MEMBUAT DATABASE MYSQL XAMPP

Pada postingan kali  ini saya akan berbagi mengenai Cara Membuat Database Mysql. Untuk mempermudah kita dalam mengelola sebuah data alangkah lebih baiknya anda membuat dengan database sebagai tempat penyimpanan. Database sendiri banyak macamnya, diantaranya Mysql, Sql Server, Microsoft Access dan lain sebagainya. Di artikel ini saya akan membahas tentang membuat database dengan Mysql. 

Untuk membuat aplikasi online kita tidak bisa lepas dari namanya Database Mysql. Database ini paling populer untuk keperluan menyimpan data secara online. Akan tetapi sebelum anda meng upload aplikasi tersebut ke hosting alangkah lebih baiknya dibuat terlebih dahulu di localhost, setelah kalian rasa aplikasi sudah sempurna baru kita upload ke webhosting.

Berikut adalah langkah-langkah Membuat Database Mysql
1. Xampp silahkan download  di apachefriends
2. Google Chrome silahkan download di google chrome
3. Atau Mozila silahkan download di mozilla
  • Setelah anda miliki semua aplikasi tersebut Instal terlebih dahulu Xampp nya, Google Chrome lanjut mozilannya, Setelah terinstal semua kemudian jalankan aplikasi Xampp nya, lihat gambar dibawah ini.
TIPS SEPUTAR SISTEM INFORMASI
  • Perhatikan gambar diatas, klik button star pada Apache, Mysql dan Filezila. Setelah itu buka aplikasi Google Chrome atau Mozila. Lihat gambar di bawah ini. 
Membuat Database Dengan Mysql
  • Maaf pada gambar diatas ada sedikit kesalahan kurang lengkap. Yang benar adalah ketikan http://localhost/phpmyadmin/ di Mozila atau Google Chrome kalian kemudian enter, setelah itu yang kedua ketikan nama database  yang akan kalian buat kemudian yang ketika klik button Create, maka akan muncul tampilan seperti dibawah ini. 
TIPS SEPUTAR SISTEM INFORMASI
  • Perhatikan gambar diatas, pertama kalian isi nama tabel (bebas sesuai keinginan kalian disini saya kasih nama tbbarang). Yang kedua isikan pada Number of fields (bebas jg sesuai kebutuhan yang akan kalian buat) dan yang ketiga klik button Go, setelah itu akan muncul tampilan seperti di bawah ini.
Membuat Database Dengan Mysql
  • Lihat gambar diatas, pertama isikan nama field, yang kedua pilih type data dari field tersebut, dan yang ketiga kira-kira kemungkinan berapa banyak field tersebut nantinya akan diisi, dan yang keempat klik button save. Dan hasilnya akan seperti gambar dibawa ini. 
TIPS SEPUTAR SISTEM INFORMASI

  • Proses cara Membuat Database Dengan Mysql telah selesai. Tanda bulat menandakan hasil database serta tabel yang kalian bikin, dan untuk tanda kotak menandakan apabila dari field tersebut ada yang mau dijadikan primary key, tinggal kalian centang pada field klik button primery key tersebut. 
Sekian artikel dari saya tentang cara Membuat Database Dengan Mysql. Mudah-mudahan artikel ini bermanfaat bagi yang membutuhkan. Jika anda memiliki pertanyaan silahkan berkomentar dibawah ini. Terima Kasih

Tag : MYSQL
3 Komentar untuk "MEMBUAT DATABASE MYSQL XAMPP"

Back To Top